REDAKSI8.COM – Penataan kawasan Sekumpul pada segmen 1 dari titik nol persimpangan Masjid Siyarus Sholihin sampai jembatan irigasi Riam Kanan dan kawasan sekitarnya sudah dilakukan dan tinggal tahap penyerahan. Dan dalam rencana masih ada segmen 2 dan 3.
Seperti yang disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Banjar HM Hilman bahwa berdasarkan rencana awal kita mengharapkan ini tetap dilanjutkan untuk segmen 2 dan 3.
Menurutnya, yang menjadi permasalahan utama penataan kawasan Kota Sekumpul adalah bagaimana cara mengatasi genangan yang terjadi di sepanjang jalan makam tersebut sampai wilayah kawasan sekitarnya.
Dijelaskan, jika wilayah lainya masih tergenang maka akan menjadi sia-sia, karena ini merupakan kawasan religi. Berdasarkan diskusi dengan pemerintah pusat, maka penataan bukan hanya terkait mengatasi genangan tetapi penataan secara keseluruhan.
”Di kawasan Sekumpul terkait sistem drainase, sanitasi, air bersih dan sebagainya sebagai pendukung untuk mendukung kawasan religi yang layak,’ tambah Hilman
Sementara Zabir, Konsultan Kinarya mengatakan, untuk kegiatan berdasarkan hasil orientasi dan hasil pengamatan awal fokusnya nanti untuk di koridor Sekumpul.

“Pada penahanan genangan atau banjir kemudian juga melanjutkan penahanan dan penataan jalan,” ungkap Zabir.
Zabir juga meminta masukan dan arahan terutama dari PT PLN sesuai segmen yang sudah dilaksanakan.
“Karena saluran udara semuanya masuk di bawah trotoar, jadi kami perlu kerjasama dengan PT PLN sehingga penataan atasnya benar-terpadu dengan penataan di bawahnya,” tambahnya.
Turut hadir Asisten Perekonomian dan Pembangunan Ikhwansyah, Kepala Bappeda Litbang sekaligus Plt Dinas PUPRP Riza Dauly, Kepala Dishub, Kepala DisperkimLH, perwakilan Kepala DKISP, Satpol PP dan DKUMPP.
Selain itu juga ada Kabag Administrasi Pembangunan/Pemerintahan Setda Banjar, Camat Martapura, Lurah Sekumpul dan Tanjung Rema Darat serta sejumlah undangan.
Selain Ekspose laporan dari Konsultan Kinarya, kegiatan ini juga diisi dengan diskusi tanya jawab serta saran dan masukan dari peserta demi kesempurnaan dari perencanaan yang disiapkan.