REDAKSI8.COM – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Banjar yang juga merupakan anggota Komisi II menerima Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) se Kalimantan Selatan untuk Rapat Dengar Pendapat (RDP) terkait PT Baramarta.
Kedatangan para ketua LSM di Kalimantan Selatan ini yang diterima oleh Saidan Pahmi seorang diri di ruang DPRD Kabupaten Banjar lantai satu dan mendengarkan apa yang disampaikan oleh Aliansyah bersama dengan ketua LSM yang ada di Kalimantan Selatan, Kamis (15/2/2023).
Seperti yang disampaikan oleh Aliansyah bahwa LSM se Kalimantan Selatan bahwa kedatangan mereka di DPRD Kabupaten Banjar ini untuk menyampaikan unek unek terhadap perusahaan PT Baramarta yang saat ini dianggap tidak menguntungkan bagi pemerintah daerah.
“Kita bersama dengan kawan kawan LSM se Kalimantan Selatan menyampaikan pendapat terkait PT Baramarta, yang datang ini atensi terkait dengan persoalan PT Baramarta dan mereka menginkan supaya informasi tidak liar,” ungkapnya.
Aliansyah mengungkapkan bahwa kita mendesak DPRD Kabupaten Banjar untuk melakukan pembentukan Panitia Khusus PT Baramarta agar informasi yang berseliweran dan tidak memberi manfaat.

“Kita juga mendesak melalui komisi II untuk melakukan pembentukan Pansus dari DPRD Kabupaten Banjar, kita berharap kepada DPRD Kabupaten Banjar agar membuat Panitia Khusus (Pansus) sebelum tanggal 28 Februari 2023 ini,” ungkap Aliansyah.
Seperti yang disampaikan oleh Kasmili bahwa kita hari ini kita melakukan audiensi dengan anggota DPRD Kabupaten Banjar untuk bersama sama memperjuangkan aspirasi masyarakat sesuai jalur yaitu melalui DPRD Kabupaten Banjar.
“Kita menghendaki adanya Audit independen untuk PT Baramarta, dan kita juga meminta pembentukan Pansus PT Baramarta untuk menggali apa apa permasalahan yang ada di PT Baramarta dan agar APBD meningkat dari tahun ke tahun,” ungkap Kasmili.
Seperti yang disampaikan oleh Saidan Pahmi bahwa kita hari ini menerima kedatangan beberapa ketua LSM yang ada di Kalimantan Selatan, mereka menyampaikan pendapat mereka terkait dengan PT Baramarta.
“Hasil dari pertemuan tersebut, LSM menuntut agar DPRD Kabupaten Banjar sesegera mungkin untuk melakukan pembentuk Pansus PT Baramarta, dan hasil ini akan kita sampaikan dulu kepada pimpinan DPRD Kabupaten banjar” tuturnya