REDAKSI8.COM – Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke 45 tingkat Kabupaten Banjar yang dilaksanakan di Kecamatan Mataraman pada penutupan mendapat kecaman dari sebagian masyarakat Kabupaten Banjar, tetapi ada hal yang tidak teratur oleh publik.
Banyak masyarakat maupun yang berkepentingan dalam politik menghujat terkait adanya hiburan, tetapi tidak pernah terpikir bahwa ada bocah kakak beradik umur 9 tahun dan 7 tahun yang merupakan peserta termuda yang ikut dalam perhelatan tahunan itu.
Bocah tersebut bernama Ahmad Fauzan Burhan Alfatih dan adiknya Khurri Qorri Aina Burhan masing masing mendapatkan terbaik tiga kategori lomba lomba tahfidzul hadits hafalan 100 hadist dengan sanad.
Mengetahui adanya peserta termuda yang ikut MTQ di bidang Tahfidzul Hadits tersebut, Katib Syuriah NU Kabupaten Banjar, KH Muhammad Naufal Rosyad menginisiasi Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Banjar untuk memberikan bonus, Jumat (17/6/2022) kemarin.

“Untuk peserta termuda hafalan 100 hadits dan sanadnya itu, kita dari Lembaga Amil Zakat Infak dan Sedekah Nahdlatul Ulama atau Lazisnu Kabupaten Banjar memberikan bonus kepadanya sebagaimana pemain bulu tangkis yang juara diberi bonus oleh sponsor. Sekarang kita dari Lazisnu Banjar kepada lembaga lembaga lainnya yang ada di PCNU Kabupaten Banjar untuk memberi motivasi,” ujar Guru Naufal.
Dengan menggagas pemberian bonus tersebut, Guru Naufal juga langsung untuk memberikan bonus tersebut. “Kalau ada yang bergerak, kena (nanti) ulun memulaikan 500.000 (rupiah) sebagai bukti NU peduli kepadanya. Ayo silahkan yang lain, lisyi’aril Islam wal Muslimin,” tegas Guru Naufal
Hingga saat ini, dana sudah terkumpul Rp 1.800.000 beserta sarung dan baju koko dan juga kain sasirangan yang merupakan hadiah dari Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Banjar. Bagi yang ingin berpartisipasi silahkan disalurkan ke 5505508877 BSI atas Nama LAZISNU BANJAR.



