REDAKSI8.COM – Seluruh Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Banjar berhadir dalam doa bersama yang diadakan oleh DPC PPP Kabupaten Banjar, Sabtu (30/7/2022) bertepatan dengan 1 Muharram 1444 Hijriah, bertempat di Kantor DPC PPP.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPC PPP Kabupaten Banjar KH Ali Murtado dan Sekretaris DPC Kabupaten Banjar Amiruddin. Kegiatan yang diawali dengan sholat zuhur berjamaah dilanjutkan dengan doa bersama dan diaminkan oleh para pengurus yang hadir.
Kegiatan doa bersama ini bertujuan untuk mendoakan bangsa dan negara agar lebih baik, dan secara khusus mendoakan untuk Partai Partai Pembangunan (PPP) untuk menancapkan eksistensinya agar lebih bisa bermanfaat bagi umat Islam.
Sebagaimana disampaikan oleh Ketua DPC PPP Kabupaten Banjar KH Ali Murtado, hari ini adalah hari yang sangat penting dan barokah, maka sangat baik bagi kita berdoa bersama untuk kebaikan umat Islam dan terkhusus bagi partai Islam PPP, agar bisa menjadi partai yang bermanfaat secara kaffah bagi negara dan bangsa.

Senada dengan yang disampaikan oleh Sekretaris DPC PPP Kabupaten Banjar Amiruddin, cara ini dilaksanakan selain untuk merayakan 1 Muharram 1444 H, juga untuk memperkuat silaturahmi antar pengurus dan memantapkan konsolidasi pimpinan menjelang pemilu 2024.
Amiruddin yang juga merupakan Akademisi IAI Darussalam Martapura itu juga mengatakan, bahwa Partai PPP adalah satu satunya partai yang berasaskan Islam maka di momentum 1 Muharram ini sangat penting bagi partai PPP untuk memperingatinya.
Hadir juga para tokoh PPP Kab Banjar, Habib Hasan Al Habsyi, Habib Ahmad Al Qadiri, Mantan Ketua DPC Hormani Muhyar, Khairullah, Gr Nasrullah, Syakrani Abdul Aziz, Irma dan Para tokoh dan kader lainnya.