REDAKSI8.COM – Warga Alumni Pondok Pesantren Darussalam (Wappda) Martapura melakukan kegiatan Musyawarah Besar (Mubes) ke IV Warga Alumni Pondok Pesantren Darussalam Martapura yang akan dilaksanakan mulai tanggal 28 sampai dengan 31 Januari 2022.
Adapun agenda Mubes Wappda pada hari Jumat tanggal 28 Januari 2022 yakni ramah tamah dengan Bupati Kabupaten Banjar serta Pimpinan dan guru Pondok Pesantren Darussalam Martapura dengan peserta Mubes Wappda yang dilaksanakan di halaman Pondok Pesantren Darussalam Martapura.
Pembukaan kegiatan Musyawarah Besar Wappda dilaksanakan pada hari Sabtu, Tanggal 29 sampai 30 Januari 2022 dengan tempat halaman Pondok Pesantren Darussalam Martapura dan pelaksanaannya Mubes Wappda di Aula Yayasan Pondok Pesantren Darussalam Martapura jalan Perwira Tanjung Rema Kecamatan Martapura Kabupaten Banjar.

Jumlah yang hadir dalam pembukaan Musyawarah Besar kurang lebih 5 ribu orang yang terdiri dari Ustadz/ustadzah, guru, dosen santri/santriwati, siswa/siswi, mahasiswa, dibawah naungan Pondok Pesantren Darussalam Martapura.
Selain itu juga para alumni lembaga pendidikan yang berada di bawah payung yayasan Pondok Pesantren Darussalam Martapura, para ulama, para Habaib, tokoh masyarakat, donatur, para simpatisan, dan para pejabat Pemerintah.
Adapun pada pelaksanaan Mubes Wappda ke IV akan diikuti sekitar 117 orang terdiri dari peserta dan peninjau yang datang dari berbagai daerah di Kalimantan Selatan, Tengah, Timur, Barat dan luar Kalimantan.



